Icon bar adalah sebuah gambar kecil yang jika membuka suatu halaman blog atau site berada pada sebelah kanan dari tab bar browser. Dalam postingan kali ini, saya akan membahas bagaimana cara mengganti icon bar default pada www.blogger.com menjadi icon bar sesuai dengan keinginan kita.
Berikut icon bar default yang dimiliki oleh www.blogger.com :
Dan akan dirubah seperti contoh berikut pada blog ini :
Akan lebih indah blog kita jika icon tersebut diganti sesuai dengan keinginan kita, apalagi icon bar merupakan foto diri kita sendiri.. Heheh… Sekalian narsis juga sih.. ahai…
Langkah-langkah untuk mengganti icon bar blogger :
- pertama kita siapkan sebuah gambar yang akan dijadikan icon bar. ukuran gambar jangan terlalu besar dan bentuknya persegi. ukuran yang disarankan adalah 24x24 px atau 32x32 px.
- Setelah itu, upload gambar tersebut ke hosting, misalnya kita menggunakan hosting gambar yang dimiliki oleh blogger sendiri, biasanya loading gambar akan lebih cepat dibanding menggunakan hosting gambar diluar.
- Cara menggunakan hosting gambar dari blogger cukup mudah, coba sobat membuat sebuah postingan baru, lalu sisipkan gambar icon yang telah disiapkan tadi, kalau sudah, masuk pada tab HTMLnya (Source) lalu copy dan simpan dahulu url dari gambar tersebut, misalnya kita taruh di Text Document. (postingan silahkan dihapus saja, karena tidak dipakai.
- Setelah itu masuk ke “Tata Letak” ==> “Edit HTML”
- Beri tanda centang pada Expand Template Widget
- Setelah itu cari code </head>
- Dan lalu copy paste code berikut di atas code </head>
<link href='url gambar icon’ rel='SHORTCUT ICON'/> |
- Ganti tulisan url gambar icon dengan url gambar icon sobat yang tadi telah di simpan di Text Document.
- Setelah itu, Simpan Template, dan lihat hasilnya.
Semoga berhasil dan Selamat mencoba…
No comments:
Post a Comment